Jaga Stabilitas Keamanan Lapas Permisan, Petugas Kamtib Rutin Lakukan Pengecekan Gembok

    Jaga Stabilitas Keamanan Lapas Permisan, Petugas Kamtib Rutin Lakukan Pengecekan Gembok
    Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan melakukan upaya pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban dengan melakukan pemeriksaan dan pemeliharaan gembok dan engsel  pintu yang ada di hunian warga binaan, Senin (04/03).

    NUSAKAMBANGAN – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Permisan Nusakambangan melakukan upaya pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban dengan melakukan pemeriksaan dan pemeliharaan gembok dan engsel  pintu yang ada di hunian warga binaan, Senin (04/03).

     

    Kegiatan pemeriksaan dan pemeliharaan ini bertujuan untuk deteksi dini dan menjaga stabilitas keamanan secara persuasif guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas Permisan.

     

    Kasubsi Pelaporan dan tata tertib, Syamsul Prabowo mengatakan bahwa kami melakukan kegiatan pemeriksaan serta pemeliharaan gembok dan engsel pintu kamar hunian warga binaan ini secara rutin.

     

    “Kegiatan ini bertujuan agar gembok dan engsel pintu tidak berkarat dan rusak, yang akan menghambat kinerja regu pengamanan jika hal itu terjadi, ” Ungkap Syamsul.

     

    Kegiatan pemeriksaan dan pemeliharaan gembok dan engsel pintu ini merupakan salah satu strategi keamanan untuk guna mencegah gangguan kamtib sebagaimana komitmen Direktorat Jenderal Pemasyarakatan yakni Back to Basic dan juga mewujudkan Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju, yaitu deteksi dini, berantas narkoba dan sinergitas.

    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Kalapas Permisan Berikan Penghargaan Kepada...

    Artikel Berikutnya

    Kegiatan Rutin Pengecekan dan Pemeliharaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Lapas Besi Latih Napiter, Persiapkan Diri Sebelum Kembali Ke Masyarakat

    Ikuti Kami