Seksi Giatja Lapas Permisan berikan Mapenaling kepada 5 WBP Pindahan

    Seksi Giatja Lapas Permisan berikan Mapenaling kepada 5 WBP Pindahan
    Seksi kegiatan kerja memberikan pengenalan terhadap kegiatan kerja serta aturan-aturan yang berlaku di bengkel kerja, Sabtu (28/10).

    NUSAKAMBANGAN - Program pengenalan lingkungan baru bagi WBP pindahan di Lapas Permisan diberikan oleh seksi Kegiatan Kerja pagi ini. Setelah sebelumnya KPLP dan Seksi Binadik  memberikan arahan dan pengenalan lingkungan terutama terkait tata tertib dan program remisi, integrasi kini seksi kegiatan kerja memberikan pengenalan terhadap kegiatan kerja serta aturan-aturan yang berlaku di bengkel kerja, Sabtu (28/10). 

    Mapenaling oleh seksi Giatja ini dipimpin oleh Kasubsi Sarana Kerja, Nyasuman dengan didampingi oleh Staff Bimker dan Staff Sarana Kerja. Kegiatan diawali olahraga bersama untuk menjaga kebugaran tubuh. 

    WBP kemudian dibawa menuju bengkel kerja untuk melihat dan mendapatkan penjelasan mengenai kegiatan-kegiatan yang harus mereka ikuti. Di tempat ini juga dijelaskan mengenai aturan, hak dan kewajiban yang mereka harus jalani selama menjalani proses pembinaan kemandirian di bengkel. 

    Kelima WBP juga diberikan waktu untuk beramah tamah dengan para pekerja di bengkel kerja untuk mengenal satu sama lain. Salah satu WBP pindahan mengatakan bahwa di kegiatan kerja mereka akan belajar dengan baik untuk memperoleh ilmu yang bermanfaat. 

    Nyasuman Kepala Subseksi Sarana Kerja menjelaskan dan menekankan kepada para WBP untuk mengikuti program kemandirian dengan sebaik-baiknya. "Kalian baru turun dari Lapas Maksimum karena dianggap telah melakukan perubahan perilaku, maka saya harapkan kalian mengikuti kegiatan dengan baik agar hak-hak kalian dapat diterima, " tegas Nyasuman.

    Candra Putra

    Candra Putra

    Artikel Sebelumnya

    Nahkoda Baru Lapas Permisan Kontrol Lingkungan...

    Artikel Berikutnya

    Mapenaling 5 WBP baru oleh Seksi Giatja...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Sub Satgas Penyelundupan TNI Gagalkan Berbagai Aksi Ilegal di Perbatasan Wilayah Indonesia
    Kompolnas Awasi Ketat, Polda Jateng Tegaskan Transparansi Kasus Penembakan di Semarang
    Kapusjaspermildas TNI Buka Pertandingan Futsal Antar Staf Umum Mabes TNI Tahun 2024

    Ikuti Kami